image1 image2 image3

Hello I'm Kiki Casmita|a beauty engineer|a make up junkie|and storyteller!

Absolute New York - Indonesia

Ahhhhhhhh….. Jakarta buat aku sekarang sudah semacam surga. Makin banyak brand makeup dari luar yang datang ke Indonesia. Please... Jangan judge aku, seolah-olah aku sok banget mau nya pakai produk luar. Haha. I love Indonesia. Tapi aku gak mau bohong, bahagia aja gitu kalau bisa cobain makeup dari brand baru yang sama sekali aku belum pernah sentuh. Terus makeupnya bagus, apalagi affordable. Ngiler gak? Hehe. Dan salah satu brand yang baru dibawa sama PT Teguh Pesona ke Jakarta adalah Absolute New York. Jauh banget kan? Hihi. 

my eyes on him :*

Hal menyenangkan lainnya adalah, waktu aku dapet undangan dari Clozette Indonesia untuk hadir di Grand Opening store-nya Absolute New York di East Mall Grand Indonesia tanggal 17 Mei 2017 kemarin. Fyi, this is the 75th store of Absolute New York all around the world. Pertama kali liat store nya agak bengong. Aku lemah kalau berhubungan dengan hitam-putih. Iya, keliatan ‘wow’ tapi gak berisik. Makin lemah lagi pas icip produk-produknya. DUHHHHHH!!!!!!!!!!!. They’re so goooddd and came with affordable price. Ada banget sih produk yang  bikin aku ‘nengok’, like, HD Flawless Foundation, Strobing & Shading Palette, and  Lip Mousse. Eh satu lagi, Pro Contour Palette, palette 2 in 1 yang isinya highlighter dan bronzer. Tapi wujudnya itu loh, GEDA banget. Entah berapa juta tahun itu habisnya, hehe. Bahagia aku gak sampai disitu aja dong. Karena aku dan beberapa teman blogger lainnya bisa bawa pulang beberapa produk dari Absolute New Yok. Yeay!!! 




Produk pertama yang menjadi milik aku ICON Eyeshadow Palette - Exposed. Pertama kali lihat palette ini jujur aku teringat salah satu eyeshadow palette yang cukup Hits diluar sana. Haha. I Just don’t care, karena palette ini oke punya dan gak bikin rekening jebol. Lah wong palette ini bisa di beli dengan harga 255 ribu saja. Beda jauh kan dengan palette yang Hits itu?. It says that ‘Richly Pigmented Velvety Finish, Creaseless, Lasting Wear’. Lasting Wear? I Agree. Creaseless? Yes from me. Pigmented? Hemmmmm, ada beberapa warna yang harus beberapa kali usap baru keluar warnanya. Tapi satu hal yang harus dicatat, gak ada warna yang patchy. Ahhhhhhh, I love this palette. 






Warnanya? Ya Tuhaaaan, CANTIK. Proporsi warna neutral-nya buat aku pas banget sih, bisa dipakai untuk sehari-hari dan untuk tampilan yang badai. Dalam satu palette mereka punya warna dengan hasil matte, shimmer, glitter, dan satin. Yang paling penting adalah di palette ini kita bisa temuin warna transisi untuk. Pssssst, untuk warna Muted aku suka pakai untuk highlighter di tulang pipi. Warna Nude kadang aku pakai untuk ala-ala shading hidung. Happppyyyy!!!!!!.






Gak hanya untuk mata, aku juga punya mainan untuk bibir dari Absolute New York. ANY Lip Mousse – Full Coverage Lip Cream & True Matte Finish, shade ALV13 Urban and ALV11 Lavish. Hemmmm, aku mendapatkan ‘full coverage’-nya. Tapi sayanya gak semua warna punya ‘kemampuan' itu. Contohnya si Urban yang mewakili warna Nude, aku harus berusaha alias gak bisa hanya sekali apply langsung dapat warna yang aku mau. Paling tidak, untuk menutupi setiap inch dari bibir aku. Nahhhh untuk si Lavish termasuk yang punya kemampuan ‘full coverage’ itu. Tekstur? As it says, matte finish. Berasa powdery di bibir. Aku suka? Yes! Untuk ketahanan, aku harus bilang lip cream ini gak terlalu bertahan lama di bibir aku. Tapi yang aku cinta adalah, saat dia pudar gak ninggalin rasa yang aneh gitu. Jadi bisa dengan sangat mudah aku re-apply. Harganya juga masih sangat terjangkau, 113 ribu saja.

I put some colors from ICON Eyeshadow Palette on my eyes & my cheekbones

LAVISH ON MY LIPS! OMG, SO IN LOVE
Untuk kalian penasaran, Absolute New York sudah punya dua store di Jakarta. Di Grand Indonesia dan Central Park Mall. Dan akan menyusul di beberapa kota lainnya dong tentunya. Oh iya, kalian juga bisa belanja produk-produk Absolute New York online via website mereka. Tapi, tapi nih yah, saran aku sih untuk yang belum pernah sama sekali colek-colek produk mereka better kalian main-main ke store-nya dulu. Kalian bisa pilih-pilih mau beli apa, tekstur macam apa, dan mau warna yang kayak apa. Next, kalau males ke luar rumah baru deh beli lewat online.

I have this baby too!!! Cerita lengkap tentang Eyeshadow Palette ini menyusul yah :)
Well, thanks again Absolute New York and Clozette for having me. Senang bisa icip-icip produk gemas. Don't forget to follow them on Instagram @absolutenewyork_id & @clozetteid.

See You
- Kiki Casmita 💙

Share this:

CONVERSATION

6 comments:

  1. Kiki aku naksir berat sama eyeshadownya Absolute New york haha. Habis lihat review Suhay terus lihat review orang-orang makin2 deh pengennya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Syabar yah shay!
      Hahahaha, emang bagus sik eyeshadow mereka.
      Apalagi yang dua puluhan warna itu loh.

      Ya Allah, lembut bgt. huhu.
      *brb nabung*

      Delete
  2. So Naked-ish tapi affordable ya. Btw Nice Look you got going on there :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Thanks beb, <3

      Hooh... so 'naked'. But, kualitas gak boleh diragukan sik. hihi

      Delete
  3. Asli, semua orang lagi ngomongin Absolute New York bulan ini! Mau banget beli ini nih. I'll buy and review soon on my blog, ah! Thanks for the insights, jadi tahu apa yang mau aku beli.

    Kindly visit me back to Biblical Journal: http://biblical-journal.blogspot.co.id/2017/06/sehari-mengeksplorasi-sudut-kota-dan.html thank you :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. hahahaha ratjun dimana-mana yah.

      well, emang bagus bagus sih barangnya.

      ditunggu yah reviewnyaaa :)

      Delete